Author: Redaksi AMSI

Lebih dari 170 media online bergabung membentuk Asosiasi Media Siber Indonesia atau AMSI. Secara resmi, organisasi ini dideklarasikan di Hall Dewan Pers Jakarta, Selasa, 18 April 2017. Sampai saat ini struktur organisasi AMSI berbentuk Dewan Presidium yang berisi 26 media siber pendirinya. Ketua Dewan Presidium AMSI, Wenseslaus Manggut, mengatakan bahwa asosiasi itu lahir dari hasil diskusi dengan Dewan Pers. “Kami punya kecemasan yang sama, banyak media online tetapi tidak ada wadahnya,” katanya. Saat ini, AMSI memang baru presidium. Susunan pengurusnya akan dibentuk lewat kongres. Langkah itu untuk merangkul seluruh anggota, termasuk yang berada di luar Jakarta. Sebagai tahap awal, asosiasi…

Read More

Sebanyak 26 pimpinan redaksi media siber (media online) mendeklarasikan Asosiasi Media Siber Indonesia (AMSI) dengan mengusung tema “Profesionalisme Media Siber Di Tengah Belantara Hoax” di Gedung Dewan Pers, Jakarta, Selasa, (18/4). Tujuan didirikannya perkumpulan media siber ini agar keberadaan media-media yang berada di naungan AMSI bisa lebih dipercaya oleh publik dan kalangan bisnis. SUMBER : TIRTO.ID

Read More

Di era serba digital ini masyarakat sangatlah mudah mengakses segala macam bentuk informasi. Namun ironisnya banyak informasi bersifat hoax atau bohong disebarkan pihak-pihak tidak bertanggung jawab yang bertujuan memecah persatuan dan kerukunan antar umat beragama. Atas dasar tersebut, sejumlah media baik dari wilayah Jakarta maupun daerah membentuk asosiasi untuk mencegah penyebaran berita palsu atau hoax kepada masyarakat. SUMBER : BERITASATU.COM

Read More

Perkembangan media online makin deras di era digital. Situasi tersebut pun menimbulkan tantangan, salah satunya adalah munculnya informasi palsu atau hoax. Menyadari problem tersebut, Asosiasi Media Siber Indonesia atau AMSI dideklaraskan pada Selasa, 18 April 2017. SUMBER : VIVA.CO.ID

Read More

Sebanyak 26 media siber mendeklarasikan Asosiasi Media Siber Indonesia (AMSI). 26 media siber itu di antaranya Merdeka.com, Detik.com, Kompas.com, Liputan6.com, Tirto.id, Kumparan.com, Dream.co.id, Tempo.co, Republika.co.id, CNNIndonesia.com, The JakartaPost.com, Metrotvnews.com dan masih banyak lagi. Ketua Presidium AMSI, Wenseslaus Manggut mengatakan, tujuan didirikannya perkumpulan media siber ini adalah agar keberadaan media-media yang berada di naungan AMSI bisa lebih dipercaya oleh publik dan kalangan bisnis. Wajar, sisi kepercayaan memang diperlukan bagi publik disaat banjirnya informasi hoax. “Terlebih soal hoax ini, media tidak bisa sendirian, kami harus bersama-sama dengan media lain dan media sosial untuk bersama-sama memberantas hoax ini,” ujarnya yang juga menjabat sebagai…

Read More

Pemimpin 26 media online terkemuka di Indonesia mendeklarasikan berdirinya Asosiasi Media Siber Indonesia (AMSI), Selasa (18/4/2017) di Gedung Dewan Pers, Jakarta. Saat ini, 26 Pemimpin Redaksi dari media online akan menjadi Dewan Presidium AMSI dan menggelar musyawarah nasional untuk pembentukan pengurus, AD/ART, dan program kerja paling lambat tiga bulan setelah deklarasi. Dalam sambutannya, Ketua Panitia Deklarasi AMSI Ismoko Widjaja menceritakan awal mula asosiasi ini terbentuk dari sebuah grup obrolan berisi sejumlah pemimpin redaksi media online di salah satu aplikasi pesan instan. “Kami menyadari media online dihadapkan pada kenyataan sertifikasi dewan pers dan uji kompetensi jurnalis. Maka, 26 media online yang…

Read More

https://www.youtube.com/watch?v=AAnkiD4ZDQQ Perkembangan media online makin deras di era digital. Situasi tersebut pun menimbulkan tantangan, salah satunya adalah munculnya informasi palsu atau hoax. Menyadari problem tersebut, Asosiasi Media Siber Indonesia atau AMSI dideklaraskan pada Selasa, 18 April 2017. sumber : viva.co.id

Read More